Penjemputan Gubernur dan Wagub Papua Tengah Penuh Kesederhanaan dan Khidmat

- Penulis

Rabu, 5 Maret 2025

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

Nabire – Forkompinda  dan  Pejabat Tinggi di lingkup Pemerintah Provinsi Papua Tengah hadir dalam penjemputan Gubernur Papua Tengah Meki Nawipa  dan Wakil Gubernur Papua Tengah Deinas Geley di Bandara Douw Aturure, penjemputan nampak begitu sederhana. Rabu, 5 Maret 2025.

Penjemputan Gubernur dan Wagub Pertama Papua Tengah tersebut disertai dengan rangkaian Kegiatan, diantaranya ialah dilaksanakannya Ibadah syukuran Atas Terpilih nya Gubernur dan Wakil Gubernur Provinsi Papua Tengah oleh Para Hamba Tuhan GKIP Se Kab. Nabire, serta para mahasiswa Sekolah Tinggi kristen Nabire, dan Masyarakat Sekitar.

Ibadah Syukur yang dilakukan di Chapel Pastoral Sekolah tinggi Agama kristen Nabire Thomas Degei, dipimpin langsung oleh Dr. Yance Nawipa,M.Th. dalam khotbahnya ia menyampaikan agar para pemimpin terlindungi selama  memimpin, serat membawa Papua tengah terberkati dalam damai, kesejahteraan, serta kemakmuran,serta terus melibatkan Tuhan dalam pekerjaan.

“Abdikan diri sebagai pemimpin yang  terus membangun Papua tengah, ciptakan damai , sejahtera dan Papua tengah  yang aman,” Ucapnya dalam Khotbah.

Apresiasi yang tinggi pun terlontar dari Gubernur Papua Tengah , Meki Nawipa yang didampingi Oleh Wakil Gubernur Deinas Geley. Ia mengapresiasi atas ibadah  syukuran yang dihadiri oleh  Hamba Tuhan dan para Mahasiswa Sekolah tinggi kristen Nabire,serta masyarakat sekitar.

” Terima kasih kepada masyarakat yang berdoa untuk kami, serta berdoa juga untuk keberhasilan pilkada di Papua Tengah,” jelas Meki Nawipa.

Dalam sambutannya ia pun sedikit menceritakan kisahnya bersama wakil gubernur Papua tengah yang merupakan Sahabat Lama sebelum menjabat Gubernur dan Wakil Gubernur Papua Tengah.

” Semua berkat Tuhan, ini juga  berkat doa masyarakat yang ingin pembangunan maju  di Papua tengah,  dan Berkat Doa itu  kami Terpilih, kami mengajak semua turut serta bersama kami membangun Papua tengah, besok dan seterusnya harus lebih baik,” ungkap Meki.

Acara dilanjutkan dengan ramah tamah Gubernur Dan wakil Gubernur Papua Tengah bersama masyarakat yang hadir dalam Syukuran tersebut.

Facebook Comments Box

Penulis : Gin

Editor : Buendi

Sumber Berita: Pemprov Papua Tengah

Berita Terkait

Irwasda Polda Papua Dampingi Pembeli Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Polresta
GKII Jemaat Logotpaga Wamena Mulai Program Pencegahan Stunting bagi Ibu Hamil dan Bayi di Wamena
Ketua TP PKK Papua Pegunungan Ny. Yuliana Kobak Disambut Pengurus TP PKK dan Mama-Mama Noken di Bandara Wamena
Belah Doli, Menandai Berakhirnya Konflik Kedua Kubu Paslon Bupati Puncak Jaya
Pembangunan Bandara Botawa Terkendala Pemalangan, DPR Papua Siap Jadi Jembatan Penyelesaian
Kapolres: TNI – Polri Siap Amankan Perdamaian Kedua Kubu Paslon Bupati Puncak Jaya
Menuju Perdamaian, Pj Bupati Puncak Jaya Serahkan Bantuan Rp 2 Milyar Kepada Dua Kubu Yang Berkonflik
Patroli Dialogis Ops Damai Cartenz Sapa Anak-anak di Distrik Kenyam, Nduga
Penjemputan Gubernur dan Wagub Papua Tengah Penuh Kesederhanaan dan Khidmat

Berita Terkait

Senin, 12 Mei 2025 - 22:10 WIT

Irwasda Polda Papua Dampingi Pembeli Jagung di Lahan Ketahanan Pangan Polresta

Senin, 12 Mei 2025 - 21:09 WIT

GKII Jemaat Logotpaga Wamena Mulai Program Pencegahan Stunting bagi Ibu Hamil dan Bayi di Wamena

Senin, 12 Mei 2025 - 20:59 WIT

Ketua TP PKK Papua Pegunungan Ny. Yuliana Kobak Disambut Pengurus TP PKK dan Mama-Mama Noken di Bandara Wamena

Senin, 12 Mei 2025 - 20:48 WIT

Belah Doli, Menandai Berakhirnya Konflik Kedua Kubu Paslon Bupati Puncak Jaya

Senin, 12 Mei 2025 - 10:40 WIT

Pembangunan Bandara Botawa Terkendala Pemalangan, DPR Papua Siap Jadi Jembatan Penyelesaian

Berita Terbaru