WAMENA, 19 April 2025 – Gubernur Papua Pegunungan, John Tabo, mengangkat isu penting terkait Dana Bagi Hasil (DBH) dari PT Freeport Indonesia yang dinilai perlu didistribusikan secara merata, termasuk untuk Provinsi Papua Pegunungan. Pernyataan ini mendapat dukungan dari Yohanes Penius Lani, S.Kom., M.Pwk., seorang tokoh intelektual wilayah La Pago, yang menyebut langkah ini sebagai kebijakan strategis untuk meningkatkan Pendapatan Asli Daerah (PAD) dan mempercepat pembangunan di wilayah yang masih terisolasi.
Yohanes menilai bahwa pengalaman dan wawasan John Tabo sebagai mantan Ketua DPR Jayawijaya, Bupati Tolikara, Bupati Mamberamo Raya, hingga kini menjabat sebagai Gubernur Papua Pegunungan, menjadi modal penting dalam memperjuangkan hak ekonomi masyarakat. Ia menekankan bahwa lokasi operasi tambang Freeport berada di Pegunungan Jayawijaya, yang secara geografis dan budaya merupakan bagian dari wilayah Papua Pegunungan. Namun, hingga kini, provinsi tersebut belum mendapatkan bagian dari DBH Freeport.
Dari perspektif adat, Yohanes menjelaskan bahwa wilayah La Pago (Papua Pegunungan) dan Mee Pago (Papua Tengah) adalah satu kesatuan budaya yang tidak dapat dipisahkan. Oleh karena itu, ia mendukung penuh permintaan Gubernur John Tabo agar ada pembagian DBH yang proporsional untuk Papua Pegunungan, guna mendukung pembangunan dan kesejahteraan masyarakat.
Yohanes juga berharap Menteri Energi dan Sumber Daya Mineral (ESDM), Bahlil Lahadia, yang berasal dari Tanah Papua, dapat melihat urgensi isu ini. Mengingat sebagian besar emas yang diolah di pabrik baru di Jawa Timur berasal dari tambang Freeport di Timika, ia menekankan pentingnya alokasi DBH untuk Papua Pegunungan sebagai bentuk keadilan ekonomi.
Meski wacana ini pernah disampaikan oleh mantan Penjabat Gubernur Papua Pegunungan, Velix Wanggai, Yohanes menekankan bahwa langkah konkret harus segera diambil. Ia berharap pertemuan antar pihak terkait dapat dilakukan dalam waktu dekat untuk mencari solusi terbaik bagi masyarakat Papua Pegunungan.
Dengan kepemimpinan yang kuat dan komitmen yang jelas, masyarakat Papua Pegunungan optimis bahwa isu ini dapat membawa perubahan besar bagi wilayah mereka. Pembagian DBH Freeport diharapkan menjadi langkah awal dalam menciptakan kesejahteraan yang merata dan memperkuat pembangunan di provinsi yang kaya akan potensi ini
Penulis : Gin
Editor : Buendi