Alumni Unipa Berbagi Kasih, Bupati Keerom: Kehadiran Harus Berdampak Pada Masyarakat

- Penulis

Sabtu, 28 Oktober 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

KEEROM- Pemda Keerom yang dipimpin langsung oleh Bupati Keerom Piter Gusbager S.Hut. MUP bersama Alumni Unipa (Universitas Papua) Mamta berbagi kasih bersama para 81 siswa-siswi yang tinghal Asrama Santo Don Bosco Keerom, Sabtu (28/10/2023).

Dalam Sambutannya Pastor Kris menjelaskan bahwa asrama Santo Don Bosco Keerom memiliki 81 siswa yang berasal dari Kabupaten Keerom, Pegunungan Bintang, Intan Jaya dan bahkam dari Papua Pegunungan melanjutkan pendidikanya di berbagai sekolah di Kabupaten Keerom.

Dirinya memgapresiasi Unipa Mamta yang terus peduli untuk berbagi bersama para siswa yang ada di Asrama Santo Don Bosco Keerom. Pastor Kris juga mengucapkan terima kasih kepada Pemda Keerom yang terus membantu pihaknya dalam melakukan pengembangan Sumber Daya Manusia Papua.

“Kami berdoa agar Tuhan senantiasa memberkati alumni Unipa dan juga bapak Bupati dalam menjalankan tugas sehari-hari dan alumni Unipa terus menjadi garam dan terang dalam kehidupan,”Pungkasnya.

Sementara itu Ketua Alumni Unipa Mamta Jhon  Wiklif Tegai mengatakan organisasi Alumni Unipa Mamta sudah berdiri lama namun belum bisa berbuat banyak. Tapi pihaknya selalu berusaha memberikan yang terbaik dan pihaknya akan selalu ada untuk para alumni yang ada di Mamta termasuk di Kabupaten Keerom.

“Pertemuan akan kita lakukan setiap tiga bulan dalam bentuk pelayanan kepada masyarakat. Kami berterima kasih kepada Bapak Bupati yang meluangkan wakti untuk bersama-sama untuk memberikan pelayanan kepada masyarakat,”Pungkasnya.

Adapun bantuan yang diberikan antara lain kayu sebanyak 9 kubik, 200 bibit pohon dan bantuan dana guna membantu renovasi Asrama Don Bosco Keerom.

Sementara itu Bupati Keerom Piter Gusbager mengapresiasi para alumni Unipa Mamta yang terus bergerak dalam pelayanan kemasyarakat secara senyata kepads masyarakat Papua. Dirinya saat ini menggalakkan bagaimana anak-anak Keerom memberikan beasiswa untuk kuliah termasuk di Unipa Papua.

“Kita terus melalukan berbagai upaya dalam mengembangkan SDM Keerom dan bekerja sama dengan semua pihak yang berkomitmen dalam pengembangan SDM Keerom,”Tegasnya.

Ia juga meminta kepada siswa yang ada di Asrama tersebut untuk tetap semangat dalam mencapai cita-cita sehingga nantinya bisa membawa perubahan bagi keluarga, lingkungan dan tempat tinggalnya.

“Mudah-mudahan Asrama ini segera secepatnya direnovasi dan dilakukan pembangunan sedemikian rupa sehingga semua anak Papua dapat tinggal disini,”Katanya.

Ia ingin asrama sebagai pusat pembangunan dan membawa perubahan di Keerom dan Tanah Papua. Pihaknya terus melakukan pembangunan pasilita pendidikan di Kabupaten Keerom.

“Tidak bolah anak Keerom tidak sekolah. Ini kita lakukan agar orang Keerom terangkat harkat martabat dan jati dirinya,”Katanya.

Ia juga berpesan kepada Alumni Unipa Mamta untuk terus melayani tidak hanya di Keerom namun didaerah lainnya di Papua.(gin)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Jalin Silaturahmi dan Sinergitas, Dirlantas Polda Papua Sambangi Kepala BPTD Kelas II Papua
Wujudkan Pilkada Damai, Ketua LMA Port Numbay Ajak Masayrakat Jaga Kedamaian Jelang Pencoblosan
Kunjungan ke Jayawijaya, Wamendagri Ribka Haluk Ingatkan Bahaya Stunting bagi Anak-Anak
Pemilu bukan Ajang Untuk Membenturkan Masyarakat, akan tetapi Pesta yang harus Dimeriahkan
Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM
Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional
Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO
Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo
Tag :

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 10:13 WIT

Jalin Silaturahmi dan Sinergitas, Dirlantas Polda Papua Sambangi Kepala BPTD Kelas II Papua

Selasa, 19 November 2024 - 11:58 WIT

Wujudkan Pilkada Damai, Ketua LMA Port Numbay Ajak Masayrakat Jaga Kedamaian Jelang Pencoblosan

Senin, 18 November 2024 - 14:16 WIT

Kunjungan ke Jayawijaya, Wamendagri Ribka Haluk Ingatkan Bahaya Stunting bagi Anak-Anak

Rabu, 23 Oktober 2024 - 06:56 WIT

Pemilu bukan Ajang Untuk Membenturkan Masyarakat, akan tetapi Pesta yang harus Dimeriahkan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 14:06 WIT

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM

Berita Terbaru