KEEROM-Dalam rangka HUT Keerom ke 21 maka Pemda Keerom bersama Pemprov Papua melakukan peletakan batu pertama pembangunan videotron, akses internet dan tanda tangan eletronik di Tugu Matahari Arso Swakarsa, Jumat (27/4)
Kegiatan inu dilakukan langsung oleh Bupati Keerom Piter Gusbager bersama Pj Gubernur Papua yang diwakili oleh Asisten II Sekda Provinsi Papua Suzana Wanggai dan forkopimda Keerom dan OPD Kabupaten Keerom.
Dalam sambutannya Bupati Keerom Piter Gusbager mengatakan kegiatan pembangunan videotron, internet dan TTE adalah sejarah perkembangan digitalisasi di Kabupaten Keerom.
“Informasi dan teknologi adalah satu hal yang sangat penting dan memberikan manfaat yang besar. Serta juga dapat membawa dampak buruk jika salah digunakan sehingga dampak negatif tersebut harus diminalisasi,”Tegasnya.
Pemanfaatan internet harus dapat digunakan dengan baik untuk kemaslahatan masyarakat banyak. Orang tua dan sekolah harus dapat mengontrol anak-anaknya dalam berintegrasi dengan digitalisasi sehingga nerdampak positif.
Penguasaan informasi digitalisasi harus diterima dengan baik dan masyarakat Keerom harus dipersiapkan dalam menyambut digitalisasi ini sehingga mampu bersaing dengan masyarakat lainnya yang datang ke Kabupaten Keerom.
Sementara itu Suzana Wanggai dalam sambutannya mengatakan Pemprov Papua konsen dalam pengembangan akses digital terutama internet di Provinsi Papua.
“Pemerintah Provinsi Papua sangat serius dan konsen mendorong transformasi Digital dalam segala aspek di semua daerah, di seluruh Kabupaten / Kota di Papua, hasil survey APJII Tahun 2023 Penetrasi Internet di Pulau Papua menyentuh angka 63,15%, dan khsusus di Provinsi Papua sendiri di angka 75,89% angka ini cukup baik karena adanya pemekaran,”Katanya.
Beberapa daerah di DOB kebanyakan kondisi geografisnya cukup sulit sehingga mempunyai andil terhadap minimnya Penetrasi Internet di Pulau Papua. Kondisi ini tetap memacu kita sebagai Pemerintah untuk menghadirkan Internet di tengah-tengah masyarakat dimanapun mereka berada dan pada Tahun 2024 ini Pemerintah Provinsi Papua melalui Dinas KOMINFO menyediakan akses ineternet melalui VSAT sebanyak 32 Lokasi tersebar di 8 Kabupaten, untuk Kota Jayapura menggunkan jalur Backbone Fiber Optik milik PT. Telekomunikasi Indonesia dan khusus di Kabupaten Keerom ada 4 lokasi meliputi Sekolah, Puskesmas dan Fasilitas umum lainnya.
Terkait rendahnya penetrasi Internet seperti yang diuraikan di atas, juga berpengaruh pada rendahnya Literasi Digital di Papua, walaupun Provinsi Papua masih masuk di 15 Besar se-Indonesia hal ini juga diperlukan pendekatan dan solusi, salah satunya adalah dengan menghadirkan saluran-saluran media yang mudah dan dekat dengan masyarakat.
“Saluran media banyak hal yang digunakan meliputi media cetak, media elektronik, media on-line dan juga media luar ruang. Untuk media luar ruang Pemerintah Provinsi Papua juga memberikan perhatian, yang mana sejak 2013-2023 telah banyak membangun papan-papan Videotron yang tersebar di beberapa Kabupaten / Kota. termasuk pada Tahun 2024 ini juga menyediakan Videotron di Kabupaten Supiori, Kabupaten Waropen dan Kabupaten Keerom.
Kadis Kominfo Kabupaten Keerom Begiken Bangun mengatakan bahwa dalam rangka HUT Keerom ditandai dengan peletakan batu pertama pembangunan videotron dan pemasangan empat titik internet gratis dan pemerapan tanda tangan eletronik di Kabupaten Keerom.
“Dengan launching videotron, internet gratis dan TTE membuktikan kita satu langkah maju dalam bidang digitalisasi sesuai dengan misi visi Bupati Keerom dalam memajukan dan mengembangkan negeri tapal batas Kabupaten Keerom,”Pungkasnya.