Paska Penembakan dan Pembakaran Sekolah, Polda Papua Pertebal Kakuatan di Intan Jaya

Posted by : pembarua May 3, 2024 Tags : Kapolda , Papua

JAYAPURA-Kapolda Papua Irjen Pol Mathius D. Fakhiri SIK mengharapkan kondisi di Kabupaten Intan Jaya Provinsi Papua Tengah terus membaik paska adanya gangguan penyerangan Polsek Homeyo yang mangakibatkan satu Masyarakat meninggal dunia dan juga pembakaran Sekolah Dasar (SD) Inpres di Kampung Pogapa, Distrik Homeyo.

“Kami berharap hari ini bisa lebih tenang, saya juga berupaya hari ini bisa menambah bantuan personel dan helicopter kita dapat lending dengan selamat karena kemarin belum bisa masuk. Sehingga hari ini kita menambah perkuatan untuk melakukan penindakan,”Ungkap Kapolda Fakhiri Ketika ditemui di Mapolda Papua, Jumat (5/5)

Adapun personel yang dikirim adalah personel satgas damai cartenz. Ia berharap apabila personel tambahan tersebut telah masuk di Intan Jaya maka pihaknya akan mengambil langkah taktis dan teknis dalam penanganan meyeluruh di Ibu Kota Intan Jaya yakni di Kota Sugapa.

Ia berharap kedepan tidak ada gangguan lagi. Adapun jumlah personel yang digeser ke Intan Jaya pada hari ini sebanyak 20 personel. Kendala yang dihadapi dalam penggeseran personel ini tidak lain disebabkan penerbangan.

“Heli kita sedang dalam perawatan dan satunya sedang berada di Boven Digoel dan sedang digeser personel kita dan bila tiba kita akan segera melakukan langkah-langkah yang diambil oleh Polres Intan Jaya,”Tegasnya.

Kapolda mengaku mendapatkan laporan bahwa memang di Intan Jaya jika ada gangguan kamtibmas seperti penembakan maka pelayanan pemerintahan dipastikan akan terganggu dan lumpuh. Namun Ia meminta kepada Pemerintahan untuk tetap memberikan pelayanan kepada Masyarakat.

“Yang bertahan inikan tinggal personel baik Polri/TNI dan satuan tugas yang ditugaskan disana, sedangkan yang lainnya seperti pegawai memilih keluar untuk mengamankan diri,”Tutupnya..

RELATED POSTS
FOLLOW US