Semakin Terdepan, Kenius Kogoya – Nursalim Selesaikan Pemeriksaan Kesehatan

Posted by : pembarua September 2, 2024 Tags : JAYAPURA , Papua

JAYAPURA – Pasangan bakal calon bupati dan wakil bupati Kabupaten Keerom, Kenius Kogoya – Nursalim telah menuntaskan pemeriksaan kesehatan sebagai salah satu syarat maju di Pemilihan Kepala Daerah (Pilkada) 2024.

Duet Kenius – Nursalim melewati pemeriksaan kesehatan dengan lancar, mulai dari tes kejiwaan di Rumah Sakit Jiwa , hingga tahap akhir tes kesehatan yang dilakukan di RSUD Dok II Kota Jayapura, Minggu (1/9).

“Hampir dua hari, kemarin dan hari ini, kita bersyukur semua tahapan pemeriksaan kesehatan ini sudah kita lalui sesuai jadwal yang ditetapkan oleh KPU. Puji Tuhan saya dengan Pak Nursalim telah mengikuti sampai selesai dan tuntas,” ungkap Kenius Kogoya.

“Mulai dari tes kejiwaan dan semuanya berjalan dengan lancar, mudah-mudahan hasilnya sangat baik, itu harapan kita. Dan kita bersyukur semua tahapan ini berjalan lancar dan tuntas,” sambugnya.

Dirinya melayangkan apresiasi kepada pihak RSUD Dok II yang sangat dilengkapi dengan tenaga medis yang mumpuni dan fasilitas kesehatan yang begitu memadai.

“Kita merasa bangga memiliki RS Dok II ini dengan sarana dan tenaga medis yang sangat-sangat memadai. Terima kasih untuk Pemerintah Provinsi Papua. Semuanya lengkap, dan pelayanan yang ramah dan RS ini layak mendapatkan apresiasi setinggi-tingginya,” ujarnya.

Senada dengan itu, Nursalim Ar-Rozy juga mengatakan mereka telah melalui tes kesehatan dengan lancar tanpa kendala. Sebagai insan olahraga, ia dan pasangannya optimis akan mendapatkan hasil yang baik dari tes kesehatan itu.

“Kami telah melalui semua proses pemeriksaan kesehatan dan mudah-mudahan dan kami yakin juga bisa mendapatkan hasil yang sangat baik karena kami juga adalah insan-insan olahraga,” ucapnya.

“Pak Kenius merupakan Ketua Umum KONI Papua, dan saya Ketua IPSI Kabupaten Keerom yang senang berolahraga dan menjaga kebugaran, menjaga kesehatan, tentunya sehat lahir batin. Kami sangat siap untuk menang di Keerom,” pungkasnya. (*).

RELATED POSTS
FOLLOW US