Kalahkan Provinsi Lainnya, Mobil Hias Motif Honai Papua Pegunungan Jadi Juara Satu

- Penulis

Minggu, 19 Mei 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

SOLO-Sebagai Provinsi baru, Dewan Kerajinan Nasional (Dekrasnas) Daerah Provinsi Papua Pegunungan, menghadiri Hari Ulang Tahun ke 44 dan peringatan Hari Kesatuan Gerak (HKG) ke-52 Pemberdayaan dan Kesejahteraan Keluarga (PKK) sejak 14 – 18 Mei 2024 di Solo, Jawa Tengah.

Pada rangkaian acara HUT Dekranas dan HUT PKK ini, delegasi Dekranas Papua Pegunungan meraih juara pertama dalam parade mobil hias dengan desan honai yang unik, dilaksanakan pada Rabu (15/5/2024) sore.

Desain yang unik dengan tampilan natural seperti honai, gunung, pohon dan menara pengintai perang menimbulkan daya tarik tim juri dan ribuan penonton di sepanjang jalan utama kota Solo. Demikian pula, mobil hias diiringi oleh sejumlah model asal Papua dengan gaun noken asli Papua Pegunungan dan musik wisisi yang khas Pegunungan.

Parade mobil Hias, Kriya, dan Budaya Berhasil Menorehkan catatan rekor Muri (Museum Rekor-Dunia Indonesia) karena memiliki jumlah peserta terbanyak. Parade mobil hias, kriya, dan budaya yang melibatkan sebanyak 20 kereta kuda atau biolet hias, 102 mobil hias, kriya, dan budaya, serta lebih dari 1.200 peserta jalan kaki yang merupakan ibu-ibu PKK se-Indonesia dengan mengenakan pakaian adatnya masing-masing.

Berikut daftar pemenang lomba parade mobil hias, kriya, dan budaya:

Juara harapan 3 Nusa Tenggara Barat
Juara harapan 2 Kabupaten Kapuas Hulu
Juara harapan 1 Papua Selatan
Juara 3 Kota Solo
Juara 2 Kabupaten Barito Timur
Juara 1 Papua Pegunungan
Juara Favorit : Piala dari Ketua Umum Dekranas Kalimantan Selatan
Juara Umum: Sumatra Selatan.

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Jalin Silaturahmi dan Sinergitas, Dirlantas Polda Papua Sambangi Kepala BPTD Kelas II Papua
Wujudkan Pilkada Damai, Ketua LMA Port Numbay Ajak Masayrakat Jaga Kedamaian Jelang Pencoblosan
Kunjungan ke Jayawijaya, Wamendagri Ribka Haluk Ingatkan Bahaya Stunting bagi Anak-Anak
Pemilu bukan Ajang Untuk Membenturkan Masyarakat, akan tetapi Pesta yang harus Dimeriahkan
Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM
Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional
Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO
Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo

Berita Terkait

Kamis, 17 April 2025 - 10:13 WIT

Jalin Silaturahmi dan Sinergitas, Dirlantas Polda Papua Sambangi Kepala BPTD Kelas II Papua

Selasa, 19 November 2024 - 11:58 WIT

Wujudkan Pilkada Damai, Ketua LMA Port Numbay Ajak Masayrakat Jaga Kedamaian Jelang Pencoblosan

Senin, 18 November 2024 - 14:16 WIT

Kunjungan ke Jayawijaya, Wamendagri Ribka Haluk Ingatkan Bahaya Stunting bagi Anak-Anak

Rabu, 23 Oktober 2024 - 06:56 WIT

Pemilu bukan Ajang Untuk Membenturkan Masyarakat, akan tetapi Pesta yang harus Dimeriahkan

Rabu, 16 Oktober 2024 - 14:06 WIT

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM

Berita Terbaru