Kemenkes RI Berikan Penghargaan Nakes Teladan Pada Pemda Puncak Jaya

- Penulis

Friday, 23 August 2024

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

JAKARTA-Kabupaten Puncak Jaya kembali membawa nama harumnya di Tingkat Nasional melalui ajang Penganugerahan Tenaga Medis (Named) dan Tenaga Kesehatan (Nakes) Teladan 2024 yang dilaksanakan oleh Kementerian Kesehatan Republik Indonesia. Acara tersebut berlangsung di Hotel Swissotel PIK, Jakarta.

Perlu diketahui bersama bahwa seluruh peserta yang mendaftar di link Kemenkes sebanyak 2047 dan melalui Seleksi dengan Tahapan: Seleksi Administrasi Lolos sebanyak 1530 orang; Seleksi Portofolio dan Rekam Jejak Lolos sebanyak 920 orang; Seleksi wawancara yg lolos 247 orang; Seleksi Visitasi yg lolos 150 orang.

Lanjut, Nakesda yang terpilih menjadi Nakesda Tahun 2024 adalah ada 150 orang dengan Kategori: 1. Pengabdian Daerah Tertinggal Perbatasan dan Kepulauan (DPTK) untuk ASN dan Non ASN ; 2. Kategori Inovasi utk ASN dan Non ASN; 3. Kategori Pengabdian Tanpa Batas; kategori Tanggap Darurat.

Penganugerahan Penghargaan Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan Teladan serta Kader Berprestasi Tingkat Nasional Tahun 2024 oleh Kementerian Kesehatan RI, Provinsi Papua Tengah, mendapat penghargaan dalam kategori sebagai berikut:

1. Nini Wahyuni D.S.Kep., Ns. (Puskesmas Jigonikme) katagori Pengabdian DTPK Layanan Primer Tenaga Kesehatan.

2. dr. Budi Eka Wardoyo (Puskesmas Ilu) Kategori Pengabdian DTPK Layanan Primer Tenaga Medis

3. Dr. dr. Muhammad Nasir Ruki, S.Si. M.Kes, Apt. Sp.GK. FIHFAC, CELM, CAHR Kategori Pengabdian DPTK Layanan Rujukan Tenaga Medis

 

Direktur Jenderal Tenaga Kesehatan drg. Arianti Anaya menjelaskan, Penganugerahan Penghargaan Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan Teladan serta Kader Berprestasi Tingkat Nasional 2024 mengusung tema “Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan Teladan serta Kader Berprestasi Mengabdi untuk Negeri, Menuju Indonesia Emas 2045”.

 

Tema ini bertujuan memberikan penghargaan atas pengabdian, prestasi kerja, inovasi, dan peran aktif para sumber daya manusia (SDM) kesehatan dalam mendorong keberhasilan pembangunan di bidang kesehatan.

“Selain itu, diharapkan apresiasi pemerintah ini dapat meningkatkan motivasi, kinerja dan retensi dari Tenaga Medis dan Tenaga Kesehatan di tempat pengabdiannya terutama di daerah tertinggal perbatasan kepulauan termasuk daerah terpencil,” ungkap drg. Ade.(Indah)

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM
Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional
Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO
Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo
Maximus Tipagau Sapa Pelaku UMKM dan Resmikan Posko Pemenangan Pilkada di Tengah Semangat Perjuangan
Menangkan Pasangan Mari-Yo, Relawan Baramuda Solata Gelar Konsolidasi ke 9 Kabupaten/Kota
Penuhi Janji Atasi Banjir, Mari-Yo Turunkan Alat Berat Bersihkan Drainase di Organda
Ubah Stigma Papua Rawan Konflik Pilkada, Papua Dalam Tanah Damai
Tag :

Berita Terkait

Wednesday, 16 October 2024 - 14:06 WIT

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM

Wednesday, 16 October 2024 - 02:10 WIT

Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional

Monday, 14 October 2024 - 16:35 WIT

Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO

Monday, 14 October 2024 - 16:00 WIT

Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo

Monday, 14 October 2024 - 04:26 WIT

Maximus Tipagau Sapa Pelaku UMKM dan Resmikan Posko Pemenangan Pilkada di Tengah Semangat Perjuangan

Berita Terbaru

Berita Terkini

Nikson Hesegem: Mari Kita Implementasikan Papua Tanah Damai di Pilkada 2024

Thursday, 17 Oct 2024 - 14:17 WIT