Motor Balap Gresini Racing MotoGP Usung Livery Lebih Berani

- Penulis

Monday, 5 June 2023

facebook twitter whatsapp telegram line copy

URL berhasil dicopy

facebook icon twitter icon whatsapp icon telegram icon line icon copy

URL berhasil dicopy

MotoGP musim balap 2023 sudah di depan mata. Para kontestan pun mulai memperkenalkan timnya kepada publik. Terbaru adalah Gresini Racing MotoGP yang memperkenalkan timnya langsung dari Italia, Sabtu (21/1/2023).

Pada musim balap MotoGP 2023, tim balap yang bermarkas di Negeri Pizza itu mengandalkan Fabio Di Giannantonio dan Alex Marquez. Fabio Di Giannantonio yang akrab disapa Diggia masih menggunakan nomor motor 49, sementara Alex Marquez dengan nomor andalannya 73.

Livery motor Ducati Desmosedici untuk musim balap 2023 masih mempertahankan warna biru muda dengan kombinasi warna merah mencolok, serta sentuhan garis yang tegas.

Seperti tahun lalu, livery motor balap tim Gresini Racing banyak menempel brand-brand asal Indonesia, salah satunya Federal Oil. Brand pelumas asal Indonesia itu telah berkolaborasi lebih dari satu dekade dengan Gresini Racing.

Sri Adinegara, Market Development Director PT ExxonMobil Lubricants Indonesia (PT EMLI) menyatakan, Federal Oil menyambut musim balap 2023 dengan optimistis.

Menurutnya, kehadiran Alex Marquez yang menggantikan Enea Bastianini memberikan harapan baru kepada tim untuk terus memberikan torehan prestasi sepanjang musim.

Tidak terkecuali dengan Diggia yang telah memantapkan kemampuannya dalam menunggangi Ducati Desmosedici selama musim 2022, dan diharapkan juga dapat mempersembahkan podium pertamanya di musim balap 2023.

“Kami akan terus mendukung kinerja tim agar tampil maksimal musim ini, dan kami juga ingin kembali menyaksikan aksi mereka di Sirkuit Mandalika nanti, serta berharap bisa meraih podium untuk para fans MotoGP di Indonesia dan Federal Oil,” terang Sri Adinegara dalam keterangan resminya.

Lebih lanjut ia menyampaikan, bersama Gresini Racing pihaknya akan menghadirkan berbagai aktivitas dan program bagi konsumen Federal Oil dan para fans MotoGP Tanah Air di sepanjang 2023.

Beberapa di antaranya adalah nonton langsung MotoGP, merchandise eksklusif Tim Gresini Racing MotoGP, serta meet & greet dengan para pembalap.

“Semoga musim 2023 ini berjalan dengan baik, dan kami yakin Tim Gresini Racing MotoGP mampu menorehkan banyak prestasi,” tutup Sri Adinegara.

“https://www.liputan6.com/otomotif/read/5186103/motor-balap-gresini-racing-motogp-usung-livery-lebih-berani”

Facebook Comments Box

Berita Terkait

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM
Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional
Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO
Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo
Maximus Tipagau Sapa Pelaku UMKM dan Resmikan Posko Pemenangan Pilkada di Tengah Semangat Perjuangan
Menangkan Pasangan Mari-Yo, Relawan Baramuda Solata Gelar Konsolidasi ke 9 Kabupaten/Kota
Penuhi Janji Atasi Banjir, Mari-Yo Turunkan Alat Berat Bersihkan Drainase di Organda
Ubah Stigma Papua Rawan Konflik Pilkada, Papua Dalam Tanah Damai

Berita Terkait

Wednesday, 16 October 2024 - 14:06 WIT

Program Maximus Tipagau-Peggi Patrisia Pattipi, Perkuat Ekonomi Mimika dengan Kemudahan Izin Usaha dan Akses Kredit UMKM

Wednesday, 16 October 2024 - 02:10 WIT

Redaksi Jubi Dilempari Bom Molotov, AJI Jayapura Minta Polda Papua Usut Dengan Serius dan Profesional

Monday, 14 October 2024 - 16:35 WIT

Tepati Janji Turunkan Alat Berat di Organda, Masyarakat: Terima Kasih Aksi Nyata MARI-YO

Monday, 14 October 2024 - 16:00 WIT

Profil dan Sepak Terjang Ribka Haluk, Yang Bakal Menjadi Menteri Prabowo

Monday, 14 October 2024 - 04:26 WIT

Maximus Tipagau Sapa Pelaku UMKM dan Resmikan Posko Pemenangan Pilkada di Tengah Semangat Perjuangan

Berita Terbaru

Berita Terkini

Nikson Hesegem: Mari Kita Implementasikan Papua Tanah Damai di Pilkada 2024

Thursday, 17 Oct 2024 - 14:17 WIT